Karakter Iris FF

Intip Cuan – Iris adalah karakter terbaru yang akan dikeluarkan oleh Garena, Karakter Iris ff ini memiliki skill yang sangat menarik dan benar-benar berbahaya sekali di in game. Bagaimana tidak, Karakter Iris ini dapat menandai, menembak musuh yang berada di belakang Gloo wall atau yang sedag berlindung dalam jarak 7 Meter.

Kemudian karakter iris ini juga bisa menembus Es kepal atau Gloo wall walaupun sudah dipasang 3, karena pada saat skil karakter iris masih level 1, ia hanya bisa menembus maksimal 3 es kepal yang terpasang. Kemudian jika skil Karakter iris sudah maks, maka ia dapat menembus 5 es kepal atau gloo wall sekali gus.

jika masih level 1, selain ia hanya bisa menembus 3 gloo wall untuk menembak musuh, skil tersebut memilik waktu CD selama 80 detik atau 1 menit setengah. Namun jika sudah Maks, skil karakter iris ff akan CD dalam waktu 50 detik saja setelah diaktifkan. Masih ada banyak pembahasan mengenai karakter Iris ff, yuk simak.

Baca Juga: Event Dodger Stadium Free Fire

Skil Karakter Iris FF (Free Fire)

Skil Karakter Iris FF (Free Fire)

Layaknya karakter lain yang pernah dirilis Garena Free fire beberapa waktu lalu, seperti Chrono. Beberapa orang merasakan tingkat kesulitan menyerang yang tinggi saat melawan pemain yang menggunakan skil tersebut. Sama dengan skil karakter Iris ini, yang mana ia dapat menembak musuh yang berada di belakang Es kepal.

  • Level 1: Sklik aktif 5 detik, Jarak tembak menembus Gloo Wall 7 Meter. Efektif Maksimal 3 Es kepal, CD 80 Detik.
  • Level 2: Skil aktif 6 detik, jarak tembak menembus 7 meter, efektif 3 Gloo wall, CD 75 detik.
  • Level 3: Aktif  7 detik, jarak tembak 7 meter, efektif Gloo wall 4, CD 70 detik.
  • Level 4: Aktif 8 detik, jarak tembak 7 meter, efektif gloo wall 4, CD 65 Detik.
  • Level 5: Aktif 9 detik, jarak tembak 7 meter, efektif 5 gloo wall. CD 60 detik.
  • Level 6 (Maks): Aktif 10 detik, jarak tembak 7 meter, efektif utuk 5 Gloo Wall. CD 55 detik.

Baca Juga: Cara Mendapatkan Skin Free Fire Set Letda Hyper

Nah, itulah skil yang akan dimilki oleh karakter Iris ff saat rilis nanti. Skil yang sangat unik dan dapat membantu tim untuk meraih boyah setiap bermain. Tetapi dalam bermain sebagai tim, kamu harus mengcombo skil karakter Iris ini dengan tepat, agar lebih sakit dan pedas, sehingga lawanmu akan kesusahan.

Lalu, skil karakter apa saja yang cocok untuk di combo dengan karaker iris ini? Tidak perlu bingung, kami juga melakukan analisa yang tertarget untuk melakukan combo skil Iris dengan Skil karakter yang lain. Ingat, skil hanyalah bantuan, pro player dapat meratakan 1 squad walaupun tidak menggunakan skil sekalipun.

Combo Skil Karakter Iris FF

Skil Karakter Iris FF (Free Fire)

  1. Karakter Maro
  2. Karakter Nairi
  3. Karakter Nikita
  4. Karakter Dasha

Keempat karakter diatas memiliki ruang yang sangat efektif jika di combo dengan skil Karakter iris. Keempat karakter tersebut juga memiliki pasifnya masing-masing, dan juga kecocokannya masing-masing. Jadi kamu perlu memilah diantara keempatnya. Sesuaikan saja dengan cara bermainmu, agar lebih pedas.

Bagaimana, apakah Anda tertarik untuk menggunakan karakter Iris ff ini? jika iya, kami juga memberikan metode praktis yang bisa anda terapkan untuk mendapatkan Karakter Iris ff secara gratis. Berdasarkan Event yang berlangsung, anda masih memiliki kesempatan untuk meng klaim karakter Iris ff gratis.

Baca Juga: Full Size Hyper Front Lite

Cara Mendapatkan Karakter Iris FF

Cara Mendapatkan Karakter Iris FF

Bagaimana anda dan kami tidak jatuh cinta dengan skil yang dimiliki oleh karakter Iris ini, seperti Cheat saja, anda dapat berlari menembus gloo wall, menambak musuh yang berada di belakang Gloo wall, sekaligus menandai musuh tersebut. Pemain harus mendapatkan karakter ini secepatnya.

  • Saat ini sedang berjalan Event Top Up mulai dari 30 jini hingga 6 Agustus.
  • Jadi hal pertamanyaadalah, anda wajib mengikuti Event tersebut.
  • Lakukanlah Top Up diamond diantara sesi tanggal tersebut.
  • Kemudian login ke akun Free Fire kamu.
  • Jika sudah, buka menu Event, lalu pilih Bonus Top Up.
  • Selanjutnya anda tap tombol Ambil.
  • Buka Vault dan tara, karakter iris ff berhasil kamu dapatkan.

Tetapi satu hal yang harus kamu ketahui, bawasannya setiap kelebihan pasti ada juga kekurangannya, sama seperti skil yang dimiliki oleh karakter Iris ini. Karakter iris memiliki kekurangan dalam jarak yang kurang efektif, dan juga damage yang tidak besar saat menembak musuh yang berlindung dibalik Gloo wall.

Baca Juga: Igri Terbaik Stumble Guys Mod Apk

Terlebih lagi jika musuh tersebut menggunakan Skil Chrono ataupun wukong, tentunya hal ini akan lebih sulit lagi jika kita tidak dapat melihat dan merasakan situasi didalam peperangan dengan baik dan benar. Nah, tunggu apalagi, buruan Top Up dan klaim hadiah gratisnya, lebih tepatnya adalah karakter Iris.

Penutup

Bagaimana sobat boyah, apakah kalian tertarik untuk mencoba bermain dan mengalahkan musuh menggunakan skil dari karakter terbaru Free Fire ini, yang bernama Iris. Jika iya, buruan top up sebelum kehabisan dan Eventnya berakhir. Terima kasih telah berkunjng dan membaca artikel ini sampai selesai, salam Admin Intip Cuan.